GHANA
Ghana pun hadir di Jerman ini sebagai negara debutan. Di Grup 2 Zona Afrika yang ditempati Ghana sebenarnya terdapat Afrika Selatan yang sudah lebih dulu mencicipi kerasnya persaingan di ajang Piala Dunia sebelumnya. Malah, Afrika Selatan yang ditenggelamkan Ghana adalah tuan rumah Piala Dunia 2010.
Patut dicatat, di tim Ghana saat ini terdapat nama Michael Essien, pemain temahal di seluruh Afrika setelah dibeli klub Inggris, Chelsea. Dialah yang menjadi motor tim. Essien lebih beruntung dari sejumlah pemain Ghana berkaliber internasional sebelumnya seperti Abedi Ayew Pele atau Anthony Yeboah, karena di masa Essien-lah Ghana lolos ke putaran final Piala Dunia. Kendati Pele dan Yeboah pernah menjadi pemain terbaik Afrika, dan tim Ghana sendiri sempat menjadi juara Afrika (1963, 1965, 1978, 1982), toh Ghana selalu gagal dalam langkah menuju putaran final Piala Dunia.
Berbeda dengan sebutan tim-tim negara-negara Afrika lainnya yang kebanyakan memakai nama satwa, tim Ghana dijuluki Black Star alias Bintang Hitam. Dan dalam perjalanan di babak kualifikasi, tim Bintang Hitam ini mengungguli Afrika Selatan secara agregat 3-2. Saat tandang, Ghana tumbang 0-2, tetapi memukul Afrika Selatan 3-0 ketika mereka menjadi tuan rumah.Pada pertandingan terakhir babak kualifikasi, Ghana hanya membutuhkan hasil imbang melawan Kepulauan Tanjung Verde agar unggul poin dari Republik Demokratik Kongo dan Afrika Selatan yang membuntutinya. Tapi, justru Ghana mempu melabrak Kepulauan Tanjung Verde dengan telak, 4-0. Sehingga tim Bintang Hitam ini pun melaju ke Jerman tanpa bisa dikejar lagi betapa pun Republik Demokratik Kongo atau Afrika Selatan mengalahkan lawan-lawan terakhir mereka.
Perjalanan Menuju Piala Dunia 2006
8-Oct-05 : CPV vs GHA 0:4 (0:2)
4-Sep-05 : GHA vs UGA 2:0 (2:0)
18-Jun-05 : RSA vs GHA 0:2 (0:0)
5-Jun-05 : GHA vs BFA 2:1 (0:1)
27-Mar-05 : COD vs GHA 1:1 (0:1)
10-Oct-04 : GHA vs COD 0:0
5-Sep-04 : GHA vs CPV 2:0 (0:0)
3-Jul-04 : UGA vs GHA 1:1 (1:0)
20-Jun-04 : GHA vs RSA 3:0 (1:0)
5-Jun-04 : BFA vs GHA 1:0 (0:0)
19-Nov-03 : GHA vs SOM 2:0 (1:0)
16-Nov-03 : SOM vs GHA 0:5 (0:1)
Kiprah di Piala Dunia Ghana hanya punya catatan pahit selama upaya mereka untuk masuk putaran final Piala Dunia. Mereka pertama kali mengikuti babak kualifikasi pada tahun 1962. Waktu itu mereka dijungkirkan oleh Maroko. Keikutsertaan pada tahun-tahun selanjutnya pun belumlah menuai hasil. Bahkan, pada babak kualifikasi Piala Dunia 2002 mereka mengalami mimpi buruk saat di grup penyisihan hanya mampu berada di posisi keempat di belakang Nigeria, Liberia, dan Sudan.
DemografiRepublik Ghana beribukota di Akra. Negeri berpenduduk 20,5 juta jiwa ini memiliki luas sebesar 239.460 kilometer persegi. Bahasa resmi mereka adalah bahasa Inggris. Sedangkan mata uangnya adalah cedi. Sejumlah kota penting di samping Ibu Kota Akra adalah Kumasi, Tamale, Tema, Secondi-Takoradi, Cape Coast, Koforidua, Sunyani, dan Ho. Gunung tertinggi di Ghana adalah Gunung Afadjoto (885 meter). Ghana berbatasan dengan Pantai Gading, Togo, Burkina Faso, dan laut Atlantik. Negara berpendapatan per kapita 2.100 dolar AS ini memiliki moto “Kebebasan dan Keadilan”.
SKUAD LENGKAP
Pelatih: Ratomir Dujkovic
George Owu G
Philemon McCarthy G
Sammy Adjei G
Aziz Ansah D
Samuel Kuffour D
John Mensah D
Emmanuel Pappoe D
Michael Essien D
Francis Dickoh D
John Painstil D
Gabriel Issah D
Stephen Appiah M
Laryea Kingston M
Godwin Attram M
Daniel Edusei M
Razak Ibrahim M
Abubakari Yakubu M
Otto Addo M
Baffour Gyan S
Isaac Boakye S
Louis Agyemang S
Patrick Agyemang S
Prince Tagoe S
Alex Tachie-Mensah S
Joetex Frimpong S
Matthew Amoah S
Hamza Mohammed S
Baba Adamu S
Keterangan: G=Goalkeeper; D=Defender; M=Midfielder; S=Striker;
0 Comments:
Post a Comment
<< Home