REPUBLIK CEKO
Republik Ceko adalah sebuah kekuatan baru sepak bola yang pasti akan diwaspadai lawan-lawannya di Piala Dunia 2006. Penampilan mengesankan mereka di kejuaraan Piala Eropa 2004 di Portugal adalah salah satu alasannya. Meskipun akhirnya tumbang di babak semifinal oleh Yunani yang kemudian muncul menjadi juara, Republik Ceko waktu itu sempat menggulingkan Jerman dan Belanda. Sejak itu, peringkat FIFA Republik Ceko memang terus menjulang dan selalu berada di wilayah lima besar.
Didukung para pemain yang bertebaran di klub-klub besar Eropa, kesebelasan Republik Ceko disebut-sebut bakal menjelma menjadi tim yang amat disegani. Sang pelatih, Karel Bruckner, memang tetap memasang nama-nama besar yang telah lama malang-melintang di liga-liga bergengsi Eropa di skuadnya. Sebut saja sosok seperti Pavel Nedved, Jan Koller atau Karel Poborsky. Mereka lantas dipadukan dengan sekelompok pemain muda yang karirnya tengah menanjak sangat tajam belakangan ini, seperti Milan Baros, Thomas Rosicky, dan penjaga gawang Petr Cech.
Perpaduan para pemain yang dirancang Bruckner itu diramalkan bakal memberikan warna tersendiri di Jerman nanti, bahkan lebih menjanjikan ketimbang apa yang sudah diperlihatkan Republik Ceko di Piala Eropa 2004.
Perjalanan Menuju Piala Dunia 2006
Didukung para pemain yang bertebaran di klub-klub besar Eropa, kesebelasan Republik Ceko disebut-sebut bakal menjelma menjadi tim yang amat disegani. Sang pelatih, Karel Bruckner, memang tetap memasang nama-nama besar yang telah lama malang-melintang di liga-liga bergengsi Eropa di skuadnya. Sebut saja sosok seperti Pavel Nedved, Jan Koller atau Karel Poborsky. Mereka lantas dipadukan dengan sekelompok pemain muda yang karirnya tengah menanjak sangat tajam belakangan ini, seperti Milan Baros, Thomas Rosicky, dan penjaga gawang Petr Cech.
Perpaduan para pemain yang dirancang Bruckner itu diramalkan bakal memberikan warna tersendiri di Jerman nanti, bahkan lebih menjanjikan ketimbang apa yang sudah diperlihatkan Republik Ceko di Piala Eropa 2004.
Perjalanan Menuju Piala Dunia 2006
16-Nov-05 : CZE vs NOR 1:0 (1:0)
12-Nov-05 : NOR vs CZE 0:1 (0:1)
12-Oct-05 : FIN vs CZE 0:3 (0:1)
8-Oct-05 : CZE vs NED 0:2 (0:2)
7-Sep-05 : CZE vs ARM 4:1 (0:0)
3-Sep-05 : ROU vs CZE 2:0 (1:0)
8-Jun-05 : CZE vs MKD 6:1 (2:1)
4-Jun-05 : CZE vs AND 8:1 (3:1)
30-Mar-05 : AND vs CZE 0:4 (0:2)
26-Mar-05 : CZE vs FIN 4:3 (2:0)
17-Nov-04 : MKD vs CZE 0:2 (0:0)
13-Oct-04 : ARM vs CZE 0:3 (0:2)
9-Oct-04 : CZE vs ROU 1:0 (1:0)
8-Sep-04 : NED vs CZE 2:0 (1:0)
Kiprah di Piala Dunia Saat masih bernama Cekoslowakia, mereka sudah mengikuti putaran Piala Dunia sebanyak delapan kali, yaitu di tahun 1934, 1938, 1954, 1958, 1962, 1970, 1982, dan 1990. Prestasi tertinggi yang mereka raih adalah posisi runner up pada tahun 1934 dan 1962.
Di final tahun 1934, Cekoslowakia ditumbangkan Italia 2-1 dalam perpanjangan waktu, sementara pada final 1962 ditaklukan oleh Brasil dengan skor 1-3. Dengan nama Republik Ceko, memang mereka telah berupaya mengikuti babak kualifikasi sejak tahun 1998. Tapi, belum ada hasilnya. Tahun 2002 pun mereka gagal. Baru di kualifikasi Piala Dunia 2006 ini keinginan Republik Ceko tampil di putaran final terwujud.
Demografi Negara: Republik Ceko
Kiprah di Piala Dunia Saat masih bernama Cekoslowakia, mereka sudah mengikuti putaran Piala Dunia sebanyak delapan kali, yaitu di tahun 1934, 1938, 1954, 1958, 1962, 1970, 1982, dan 1990. Prestasi tertinggi yang mereka raih adalah posisi runner up pada tahun 1934 dan 1962.
Di final tahun 1934, Cekoslowakia ditumbangkan Italia 2-1 dalam perpanjangan waktu, sementara pada final 1962 ditaklukan oleh Brasil dengan skor 1-3. Dengan nama Republik Ceko, memang mereka telah berupaya mengikuti babak kualifikasi sejak tahun 1998. Tapi, belum ada hasilnya. Tahun 2002 pun mereka gagal. Baru di kualifikasi Piala Dunia 2006 ini keinginan Republik Ceko tampil di putaran final terwujud.
Demografi Negara: Republik Ceko
Nama resmi: Ceska Republika
Ibu kota: Praha
Kota-kota penting: Brno, Ostrava, Plzen, Olomouc, Usti Nad Labem, Liberec, Hradec Králové, Pardubice, Ceské Budejovice
Luas: 78.866 km²
Jumlah penduduk: 10,3 juta jiwa
Pendapatan per kapita: 15.300 dolar AS
Mata uang: Koruna
Bahasa resmi: Bahasa Ceko
Wilayah benua/kontinen: Eropa
Tempat tertinggi: Gunung Snezka (1.602 meter)
Negara tetangga: Jerman, Polandia, Slovakia, Austria
Laut/Samudra: Tak ada
SKUAD LENGKAP
SKUAD LENGKAP
Pelatih: Karel Bruckner
Petr Cech G
Petr Cech G
Jaromir Blazek G
Antonin Kinsky G
Pavel Mares D
Zdenek Pospech D
Tomas Zapotocny D
Rene Bolf D
Tomas Ujfalusi D
David Rozehnal D
Martin Jiranek D
Jiri Jarosik D
Rudi Skacel M
Stepan Vachousek M
Tomas Rosicky M
David Kobylik M
Lucas Zelenka M
Tomas Hubschman M
Jan Polak M
Jaroslav Plasil M
Karel Poborsky M
Karel Pitak M
Marek Jankulovski M
David Jarolim M
Radoslav Kovac M
Vladimir Smicer M
Vaclav Sverkos S
Jiri Stajner S
Tomas Jun S
Milan Baros S
Marek Heinz S
Keterangan: G=Goalkeeper; D=Defender; M=Midfielder; S=Striker
0 Comments:
Post a Comment
<< Home